Menambahkan widget untuk blog adalah salah satu cara terbaik membuat tampilan website menjadi semakin sedap dipandang.
Tak hanya bisa mempercantik desain, widget juga berfungsi untuk memperkaya fitur website tanpa perlu melakukan coding.
Namun, sayangnya memilih widget untuk blog terkadang justru membingungkan bagi pengguna awam.
Ada banyak widget untuk blog yang bisa dipasang, mulai dari widget artikel populer, label, pencarian, hingga widget ikon media sosial.
Lantas, widget apa saja yang saat ini recommended untuk digunakan?
Pada artikel kali ini Bikin.Website sudah merangkum 9 widget untuk blog terbaik yang bisa Anda jadikan sebagai referensi. Simak terus sampai akhir ya!
Rekomendasi Widget Untuk Mempercantik Tampilan Blog
Sebagai informasi, penggunaan widget sendiri sangat fleksibel tergantung kebutuhan serta jenis website itu sendiri. Jadi, jangan terlalu terikat dengan daftar berikut ini, bahkan sampai memasang semua widget yang disarankan.
1.Widget Popular Post
Widget rekomendasi pertama yang wajib Anda instal di website atau blog adalah popular post. Selain mampu mempercantik tampilan blog dengan mengisi ruang kosong di bagian sidebar, plugin ini juga berguna untuk meningkatkan klik dari pengunjung.
Ada banyak jenis widget popular post, di blogspot Anda bisa menemukan widget ini melalui fungsi bawaan. Sementara untuk pengguna WordPress tersedia banyak plugin yang menawarkan fungsi ini.
2.Widget Subscribe Newsletter
Di era digital seperti sekarang, peran email semakin banyak dibutuhkan. Email seakan menjadi identitas pokok selain nomor telepon, karena dibutuhkan setiap kali membuat akun Facebook, Twitter, Instagram, dan lain sebagainya.
Nah, ketika memiliki blog, Anda juga bisa mengumpulkan leads berupa alamat email pelanggan untuk kebutuhan marketing.
3.Random Post Widget
Tak kalah penting dengan widget popular post atau artikel populer, widget random post juga direkomendasikan untuk dipasang.
Fungsi widget random post yang bisa menampilkan daftar artikel secara acak nantinya bakal membuat keterbacaan postingan lama menjadi semakin besar.
Ingat, website itu ibarat sebuah restoran, maka semakin banyak pilihan hidangan yang kita tulis di buku menu otomatis akan memancing perhatian pelanggan.
Baca juga: 13 Rekomendasi Aplikasi Pembuat Website Tanpa Coding
4.Label / Kategori
Label adalah sebutan untuk penggunaan kategori di Blogger. Sementara di website berbasis CMS WordPress disebut sebagai kategori biasa.
Fungsi dari widget label atau kategori adalah sebagai tombol navigasi pengunjung ketika ingin mengakses konten dengan kategori tertentu.
Nah, tag label atau kategori ini sendiri biasanya banyak dimanfaatkan oleh blogger atau website berita untuk mengelompokkan suatu topik sesuai kaidah taxonomy.
5.Widget Artikel Terbaru
Satu lagi widget pengundang klik yang tidak boleh Anda lewatkan, widget tersebut adalah artikel terbaru atau recent posts.
Hampir sama seperti widget popular post dan random post, fungsi artikel terbaru bisa Anda dapatkan secara default dari Blogspot maupun WordPress.
Hanya saja, untuk mendapatkan tampilan yang sedikit unik dan berbeda Anda perlu melakukan custom CSS secara manual maupun menggunakan bantuan plugin.
Widget recent post nantinya akan membantu memberikan informasi kepada pengguna jika ada artikel baru di dalam entri, sehingga akan sama-sama mendapatkan perhatian pembaca.
6.Widget Search Untuk Blog
Untuk widget search atau pencarian biasanya sudah ada dalam fitur template bawaan. Desainnya sangat beragam, ada yang diletakkan di bagian header secara dropdown, tampil sepenuhnya di menu navigasi, atau bahkan di sidebar.
Kendati tata letak dan desainnya sangat beragam, namun widget pencarian sangat penting dipasang bagi pengguna WordPress maupun Blogger.
Pasalnya, widget ini akan membantu pengunjung ketika mencari informasi konten yang relevan di dalam website kita.
7.Widget Terjemahan
Meski saat ini sudah jarang digunakan, tetapi widget terjemahan sebenarnya masih sangat membantu netizen untuk memahami konten.
Widget terjemahan yang cukup populer yakni buatan Google Translate. Dengan memasang widget ini di sidebar blog atau di bagian footer, maka pengunjung dari bahasa lain bisa menikmati konten lokal Anda dengan lebih mudah.
Jika seperti ini, bukan tidak mungkin jangkauan audiens dari blog Anda menjadi lebih luas. Tidak hanya di lokal, namun juga negara lain. Yang mana, ini bagus untuk meningkatkan trafik website Anda.
8.Social Media Icons
Sosial media tentu menjadi elemen yang saat ini sudah tidak bisa ditinggalkan. Maka, untuk menjaga agar para pengunjung, fans, atau konsumen Anda tetap terhubung, sangat penting untuk memasang social media icons.
Widget ini biasanya sangat simpel serta tidak memakan banyak ruang. Kebutuhannya pun bisa disesuaikan berdasarkan kebutuhan.
Misalnya, jika kita hanya memiliki akun Facebook, Twitter,d an Instagram, maka tidak perlu menampilkan widget icon Pinterest, LinkedIn, dan lain sebagainya.
9.Quick Chat
Selanjutnya, ada widget untuk blog yang biasa digunakan closing jualan, yakni widget Quick chat.
Widget Quick Chat memang sangat powerfull untuk menghimpun calon pelanggan, pasalnya setiap pengunjung yang tertarik dengan dagangan kita bisa langsung terhubung melalui chat WhatsApp, Live Chat, atau Facebook Messenger.
Baca juga: 5 Tips Sukses Jualan Online Lewat Website
Selain untuk jualan, sebenarnya Anda juga bisa menggunakan widget ini sebagai media tanya jawab.
Jadi, kalau ada pembaca yang merasa kebingungan dengan konten yang kita sajikan mereka bisa langsung menghubungi melalui Quick chat.
10.Widget Popup
Bila Anda perhatikan, rata-rata website e-commerce maupun bisnis pasti menggunakan popup di halaman home mereka.
Umumnya sih popup ini digunakan untuk menyampaikan promo yang sedang berlangsung. Tapi, kenapa sih popup ini banyak digunakan?
Biasanya, popup akan langsung muncul begitu saja saat kita masuk ke website tersebut. Ada juga yang baru muncul ketika kita scrolling halaman ke bawah.
Kemunculan popup yang tiba-tiba ini, membuat pengunjung mau tidak mau melihat isinya, bukan? Nah, jika seperti ini kemungkinan terjadinya konversi tentu akan lebih tinggi.
Tidak hanya untuk website bisnis, widget popup pun juga bisa Anda gunakan untuk blog. Anda bisa memanfaatkan popup untuk menarik lebih banyak konversi di blog, baik itu berupa subscriber maupun penjualan produk Anda.
Kesimpulan
Itulah 9 rekomendasi widget blog yang bisa Anda gunakan untuk membuat tampilan blog lebih menarik dipandang.
Mempercantik tampilan blog memang menjadi aktivitas menyenangkan. Ada banyak pilihan widget untuk blog yang bisa kita bongkar-pasang sesuai kebutuhan.
Proses instalasi widget juga sangat mudah dan gampang, bahkan tidak perlu keahlian coding untuk bisa mengaktifkan fungsi random post, popular post, atau Quick chat untuk kebutuhan jualan.
Sekian artikel kali ini, jangan lupa untuk kebutuhan website personal, bisnis, atau toko online yang lebih professional Anda bisa menggunakan layanan Jasa Pembuatan Website dari Bikin.Website.
Wujudkan Website Impian Di Sini!
Tak perlu pusing coding, karena kami siap memberikan pelayanan terbaik untuk Anda.
Semoga bermanfaat.