Apa Itu Hosting? Ini Pengertian & Fungsinya Pada Website

3 min read

Apa itu Hosting ini pengertian dan fungsinya

Ketika membahas tentang internet dan website, maka salah satu hal yang penting untuk diketahui adalah hosting. Apa itu hosting? Bisa dikatakan jika hosting adalah bagian penting dari website dan tentu akan berdampak pada keinginan Anda untuk memaksimalkan akses serta konten yang tampil di internet.

Nah, pembahasan mengenai hosting menjadi hal yang cukup menarik karena fungsinya yang sangat penting. Pada kesempatan kali ini akan dibahas pengertian hosting serta beberapa seluk-beluk lain yang perlu untuk Anda ketahui. Penasaran? Simak ulasan berikut sampai bagian akhir ya!

Apa Itu Hosting?

Apa Itu Hosting
Apa Itu Hosting

Secara sederhana, web hosting adalah rumah dari website. Artinya, hosting akan menjadi tempat untuk menaruh berbagai data yang ada di website Anda. Sebagaimana diketahui, dalam website ada berbagai jenis data mulai dari gambar, tulisan, video, plugin, script dan lainnya.

Baca juga: Kriteria Hosting Terbaik Untuk Website Perusahaan

Nah, fungsi hosting adalah sebagai media untuk menyimpan aneka data tersebut. Alhasil, ketika website yang Anda kelola dibuka oleh orang lain, maka informasi website akan terpampang dengan jelas tanpa adanya masalah.

Fungsi Hosting yang Perlu Diketahui

Ada beberapa fungsi utama hosting yang akan menekankan betapa pentingnya term ini untuk website yang Anda miliki. Adapun fungsi hosting yang perlu diketahui adalah sebagai berikut:

1.Sebagai tempat penyimpanan data yang akan memudahkan pengguna untuk mengakses data. Dalam hal ini, ada beberapa kapasitas dari hosting mulai dari hitungan MB hingga GB, tergantung harga dan spesifikasinya.

2.Membuat website terhubung dengan internet. Jika tidak ada masalah pada hosting, akses website akan cenderung cepat dan lancar.

Jenis-Jenis Web Hosting   

Jenis-Jenis Web Hosting   
Jenis-Jenis Web Hosting

Terkait jenisnya, web hosting dibedakan menjadi beberapa jenis dengan definisi yang cukup berbeda. Adapun beberapa jenis web hosting tersebut di antaranya adalah sebagai berikut:

1.Shared Hosting

Shared hosting adalah salah satu jenis hosting yang sangat populer. Seorang pemula di dunia website sangat disarankan untuk menggunakan jenis hosting ini. Hal ini cukup beralasan karena harga yang cenderung terjangkau. Hanya saja, seperti namanya, Anda harus berbagi server dengan pengguna lain di mana nantinya bisa berpengaruh pada kinerja website yang Anda kelola

2.Cloud Based Hosting

Cloud based hosting merupakan jenis hosting yang mengacu pada teknologi penyimpanan yang baru, yaitu cloud. Dengan penggunaan penyimpanan digital ini, maka ada kemungkinan ratusan server bekerja sama sehingga membentuk server raksasa.

Keuntungan menggunakan hosting ini adalah website akan sangat jarang mengalami downtime serta lebih mudah untuk menambah atau mengurangi resource.

3.VPS Hosting

VPS (Virtual Private Server) merupakan jenis hosting virtual dengan akses private yang maksimal. Jenis hosting ini memiliki cukup banyak kelebihan, salah satunya adalah server yang akan senantiasa stabil meskipun terjadi peningkatan traffic yang cukup signifikan

4.WordPress Hosting

WordPress hosting adalah jenis hosting yang berbeda dari shared hosting. Jenis hosting ini secara khusus tersedia untuk mereka yang menggunakan WordPress sebagai media pembuatan website.

Perbedaan Hosting Dan Cloud Hosting

Secara umum, ada dua pembagian hosting sesuai dengan tipe penyimpanannya, yaitu hosting konvensional dan hosting berbasis cloud atau penyimpanan virtual. Dari segi performa, hosting tradisional menyediakan server yang dibagi ke beberapa pengguna. Akibatnya, performa website akan sangat terbatas karena ruang penyimpanan yang terbatas pula.

Di sisi lain cloud hosting tidak memiliki ruang penyimpanan fisik karena berbasis virtual. Dengan demikian, website akan cenderung lebih prima meskipun ada lonjakan trafik pengunjung secara tiba-tiba.

Perbedaan lain bisa dilihat dari segi kontrol data. Karena harus berbagi server pada hosting tradisional, maka tidak ada kendali utuh yang akan didapatkan dari pelanggan. Sedangkan pada cloud hosting, jika pelanggan menyewa space tertentu dalam cloud server, maka ruang tersebut bisa dikontrol sepenuhnya.

Cara Kerja Hosting

Cara Kerja Hosting
Cara Kerja Hosting

Bagaimana cara kerja hosting? Ini adalah salah satu pertanyaan yang sering muncul. Secara singkat, cara kerja hosting bisa dilihat dalam ilustrasi berikut ini.

Ketika Anda mengakses sebuah website menggunakan IP address ataupun domain melalui browser dengan HTTP sebagai network protocol, maka internet akan segera mengirimkan perintah akses kepada server hosting. Ketika mendapatkan akses tersebut, maka server akan mengirimkan file yang diminta menuju ke komputer melalui internet. Nah, web browser akan menerjemahkan perintah tersebut dalam bentuk gambar dan tulisan.

Tips Memilih Hosting Terbaik       

Tips Memilih Hosting Terbaik    
Tips Memilih Hosting Terbaik

Saat ini, ada cukup banyak penyedia hosting dengan beragam layanan bisa membantu kebutuhan Anda. Adanya banyak penyedia ini tentu akan memudahkan Anda mencari mana penyedia hosting terbaik. Hanya saja, Anda perlu cermat dalam memilih penyedia hosting tersebut dengan mempertimbangkan beberapa hal, seperti:

  1. Pertimbangkan platform yang akan digunakan
  2. List detail konten dari website yang akan digunakan
  3. Pertimbangkan berapa sering Anda melakukan backup data
  4. Pertimbangkan layanan tambahan yang diperlukan
  5. Lihat detail layanan yang diberikan berikut harga yang ditawarkan.

Nah, demikian beberapa ulasan mengenai apa itu hosting dan hal penting lainnya yang perlu diketahui. Sebagai informasi, untuk setiap pembelian paket jasa pembuatan website di Bikin.Website, Anda akan mendapatkan layanan hosting terbaik untuk mengakomodir segala kebutuhan.

Baca juga: Cara Mendapatkan Uang Dari Blog (Untuk Pemula)

Salah satu paket hosting populer yang biasa digunakan adalah layanan High Performance Cloud Hosting dari Qwords.com. Dengan kapasitas penyimpanan up to 5GB berbasis teknologi Ultrafast SSD serta sudah mendukung Litespeed API, paket hosting ini sangat cocok untuk kebutuhan website company profile, website pribadi, hingga web UMKM yang baru mulai berjualan secara online.

Jadi, Anda tidak perlu khawatir website sering down ketika memutuskan untuk menggunakan jasa website dari Bikin.Website.

Semoga bermanfaat. 

Avatar for Andy Nugroho

Cara Redirect Domain dari cPanel, Dijamin Paling Mudah!

Redirect domain adalah mengarahkan alamat domain ke halaman atau situs tertentu. Anda bisa mengarahkannya melalui beberapa cara, baik menggunakan layanan Cloudflare maupun dari cPanel...
Avatar for Jordy Prayoga Jordy Prayoga
3 min read

5 Replies to “Apa Itu Hosting? Ini Pengertian & Fungsinya Pada Website”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *