Kalau Anda perhatikan, kebanyakan rumah di Indonesia pasti dipasang pagar dan teralis.
Tujuannya sudah pasti untuk mengamankan rumah dari orang-orang yang berbahaya. Contohnya seperti maling.
Sama halnya dengan rumah, website Anda pun juga harus diamankan. Harus dipasang pagar supaya tidak diakses hacker.
Untungnya, buat Anda pengguna WordPress, ada banyak plugin keamanan nih yang bisa Anda install.
Nah, supaya Anda tidak bingung dan salah pilih, kami bakal merekomendasikan beberapa plugin keamanan WordPress terbaik untuk website Anda.
Jadi, simak hingga tuntas, ya!
Rekomendasi Plugin Keamanan WordPress
WordPress memang jadi CMS (content management system) terbaik di dunia untuk membuat dan mengelola website.
Namun, meski WordPress jadi yang terbaik, tetap saja website Anda rentan dari serangan berbahaya.
Hal ini karena ada banyak celah dari WordPress yang bisa dimasuki oleh para hacker tanpa sepengetahuan Anda.
Sehingga, website Anda bisa saja down, melambat, banyak komentar spam atau tidak bisa diakses secara tiba-tiba.
Inilah mengapa penting untuk mengamankan website dengan memasang salah satu dari beberapa plugin keamanan WordPress berikut ini.
Baca juga: Lakukan 7 Cara Ini untuk Meningkatkan Keamanan Website Anda!
1. Wordfence Security – Firewall & Malware Scan
Wordfence Security – Firewall & Malware Scan merupakan plugin keamanan WordPress yang sangat populer nih.
Bahkan, dalam beberapa tahun terakhir ini, Wordfence Security selalu masuk dalam jejeran plugin keamanan WordPress terbaik.
Nah, Wordfence Security sendiri merupakan plugin keamanan WordPress yang bisa melindungi website secara keseluruhan.
Tidak hanya melindungi, tapi Wordfence Security juga bisa membantu Anda untuk monitoring keamanan website secara real-time.
Untuk itu, Wordfence Security memiliki fitur yang cukup lengkap. Seperti firewall, security scanner, login security dan security tools lainnya.
Dengan fiturnya yang lengkap ini, Anda bisa menggunakannya secara gratis untuk website Anda, lho.
Namun, tentunya ada beberapa fitur tambahan nih yang hanya tersedia di versi premium dengan biaya mulai dari $99/year untuk 1 website.
Baca juga: Awas Bahaya! Berikut Ciri-Ciri Website yang Tidak Aman
2. All in One WP Security & Firewall
Sama seperti Wordfence Security, All in One WP Security & Firewall pun juga menjadi salah satu plugin keamanan WordPress yang populer.
Wajar saja kalau sudah sampai digunakan oleh lebih dari 1 juta akun aktif.
Sesuai namanya, All in One WP Security & Firewall merupakan plugin keamanan WordPress yang melindungi website secara keseluruhan.
Fitur-fiturnya pun terbilang lengkap seperti login security tools, web application firewall, serta proteksi konten dari spam dan plagiasi.
Selain itu, plugin keamanan WordPress yang satu ini juga memiliki fitur audit log.
Yang mana, fitur ini memungkinkan Anda untuk melihat apakah ada aktivitas yang aneh dan terdeteksi berbahaya.
Menariknya, dengan seluruh fiturnya ini, Anda bisa menggunakan All in One WP Security & Firewall secara gratis.
Anda tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan apapun untuk menggunakan fitur lainnya. Menarik, bukan?
3. BulletProof Security
Untuk Anda para developers, mungkin 2 plugin di atas kurang memenuhi kebutuhan Anda untuk mengamankan WordPress.
Kalau begitu, kami akan menyarankan Anda untuk menggunakan plugin keamanan BulletProof Security untuk WordPress Anda.
BulletProof Security ini sama seperti kedua plugin sebelumnya, yaitu melindungi website secara keseluruhan.
Namun, yang membuatnya berbeda adalah BulletProof Security memiliki fitur yang lebih banyak dan lengkap dari kedua plugin sebelumnya.
Misalnya seperti fitur quarantines, email alerting, malware scanner dan sebagainya.
Nah, seluruh fitur ini bisa Anda gunakan secara gratis untuk website Anda.
Akan tetapi, ada beberapa fitur advance yang hanya bisa Anda gunakan di akun premium nih.
Seperti one-click setup wizard, auto-restore, DB backup, hidden folders dan berbagai fitur premium lainnya.
Selain itu, BulletProof Security juga menyediakan fitur HTTP dan PHP error logging nih.
Sehingga Anda bisa memantau berbagai aktivitas yang mungkin mencurigakan di website WordPress Anda.
Nah, untuk menggunakan fitur-fitur advance ini, Anda harus membayar dengan biaya one-time payment sebesar $69.95.
4. Jetpack
Beberapa dari Anda mungkin sudah ada nih yang familiar dengan plugin Jetpack di WordPress.
Yup, Jetpack merupakan salah satu plugin keamanan WordPress yang juga populer karena fiturnya yang lengkap.
Tidak hanya untuk mengamankan, tapi Jetpack juga bisa mengoptimasi kecepatan dari website Anda, lho.
Bahkan, Jetpack juga bisa membantu Anda untuk terhubung ke media sosial seperti Facebook, Tumblr, dan Linkedin.
Wajar saja kalau jumlah instalasi aktifnya hingga detik ini sudah mencapai lebih dari 5 juta.
Nah, untuk fitur keamanan sendiri, Jetpack memiliki 24 jam auto site security tools.
Mulai dari backup otomatis secara real-time, restore dengan one click, migrasi ke hosting baru, me-monitor traffic dan sebagainya.
Jetpack juga bisa membantu Anda untuk men-scanning malware secara otomatis dan melindungi website Anda dari berbagai serangan.
Untuk menggunakan seluruh fitur ini, Anda harus mengeluarkan biaya nih mulai dari $9/month sesuai dengan fitur yang ingin digunakan.
5. Titan Anti-spam & Security
Rekomendasi plugin keamanan WordPress terakhir dari kami adalah Titan Anti-spam & Security.
Sesuai namanya, plugin keamanan yang satu ini lebih berfokus pada mengatasi spam dan men-scanning ancaman seperti malware.
Nah, yang menarik dari plugin yang satu ini adalah Titan akan melakukan audit secara rutin terhadap website Anda.
Jika dari audit tersebut ditemukan suatu aktivitas yang mencurigakan, Titan akan melaporkannya pada Anda.
Selain anti-spam, Titan juga memiliki fitur keamanan lainnya seperti firewall, tweaks dan site checker untuk akun premium.
Tampilan interface dari plugin yang satu ini juga terbilang cukup simple nih. Jadi, akan sangat mudah digunakan untuk Anda para pemula.
Nah, Titan Anti-spam ini bisa Anda gunakan secara gratis untuk fitur comments spam blocking.
Namun, untuk fitur keamanan lainnya, Anda perlu mengeluarkan biaya sesuai dengan jumlah website yang Anda kelola.
- $55/year untuk 1 website.
- $159/year untuk 3 website.
- $319/year untuk 6 website.
Baca juga: 5+ Plugin Anti Spam WordPress Paling Recommend di 2023
Apakah Plugin Keamanan WordPress dapat Memperkuat Kata Sandi?
Benar, beberapa plugin keamanan WordPress terbaik memiliki fitur yang dapat memperkuat kata sandi dari akun admin Anda.
Beberapa rekomendasi plugin yang sudah kami sampaikan di atas juga memiliki fitur tersebut.
Selain itu, biasanya plugin keamanan juga menyediakan fitur untuk double protection seperti 2FA.
Apakah Plugin Keamanan dapat Membatasi Akses Sementara ke Akun Pengguna yang Mencurigakan?
Benar, plugin keamanan juga dapat membatasi akses sementara ke akun pengguna yang terlihat mencurigakan.
Namun, tidak semua plugin memiliki fitur seperti ini, ya. Rata-rata plugin keamanan WordPress akan menyediakan fitur blokir IP yang mencurigakan.
Meski begitu, Anda tetap bisa memantau aktivitas yang ada di website maupun halaman WordPress melalui plugin keamanan, kok.
Jadi, Mau Pilih Plugin Keamanan yang Mana Nih?
Menjaga keamanan website itu sudah menjadi tugas wajib Anda sebagai pemilik sekaligus pengelola.
Tidak hanya demi keamanan data website Anda, tapi juga demi kenyamanan dan keamanan pengunjung dari website Anda.
Nah, untuk menjaga keamanan ini, Anda bisa menggunakan beberapa plugin keamanan WordPress yang sudah kami rekomendasikan.
Anda bisa memilihnya dengan melihat fitur-fitur yang ada, apakah sesuai dengan kebutuhan atau tidak.
Selain keamanan, pastikan juga desain website Anda sudah yang terbaik demi kenyamanan pengunjung website Anda.
Jangan sampai pengunjung malah kesulitan menemukan apa yang mereka cari di website Anda karena desain yang membingungkan.
Untuk hal ini, jangan khawatir karena ada tim Bikin.Website yang siap untuk membantu Anda mewujudkan konsep desain website impian.
Konsultasikan Website Anda, Gratis!
Nah, semoga pembahasan kami kali ini bisa membantu Anda untuk memilih plugin keamanan yang terbaik, ya.
Jika ada pertanyaan, jangan ragu buat drop lewat kolom komentar di bawah ini!